4

sebuah Tulisan random

Akhir-akhir ini saya suka mendownload Ost. beberapa film yg ber-Genre kocak tapi dramatic. Nah lhoo, kebayang gak seperti apa film-film yang selama ini jadi tontonan rutin saya? ;p
Setiap menonton sebuah Film, saya selalu merasa bahagia jika saya mampu belajar dan menjadi tersadar pada sesuatu yang selama ini terlihat buram... Dan saya menjadi impressif ketika saya menemukan bagaimana sesuatu itu seharusnya terjadi dalam dunia nyata, namun ternyata baru bisa saya temui dalam sebuah Film saja... Memang, dunia nyata itu tidak seindah cerita dalam Film...

Apa yang saya tulis sekarang mungkin agak sedikit random, mungkin terinspirasi juga dari seringnya saya membaca,menulis dan mengetik kata "Random" akhir-akhir ini...
maklum, ada kata "random" dalam Tugas Akhir yang sekarang sedang coba untuk saya selesaikan.

Saya benci ketika harus berkata bahwa ada sesuatu yang saya benci, saya pun benci ketika saya tersadar bahwa secara sadar atau tidak sadar saya telah membenci sesuatu yang mungkin secara general memang pantas untuk dibenci tapi tetap tidak seharusnya saya benci....
hahaha, jadi teringat seorang sahabat yang tadi malam sms saya dg kata-kata "Mumet" saat mengikuti sebuah RAT...

April tahun lalu, saya pernah meng-update status FB saya yang berinti bahwa saya "ingin men-DELETE sebuah tanggal" kenapa? karena saat itu saya pikir saya sedang dalam masalah yang sangaaat luaarr biasa besaar dan telah membuat mata saya sembab dan bengkak serta hidung saya merah semerah tomat karena terlalu banyak mengeluarkan airmata (betapa cengengnya ;p )
jadi teringat dua orang sahabat yang malam itu berkolaborasi untuk menghibur dan berusaha menghentikan tangisan saya... Thanks ^^

saat itu yang ada diotak saya hanyalah bagaimana caranya agar saya bisa menghindar dan tidak menghadapi saat-saat sulit itu. Cemen!!! itu komentar yang ditulis seorang sahabat saya yg sedang kuliah di Jakarta, katanya, "masa gitu aja nyerah, hadapi...!!!"
Yes Brother, i did ^^

saat itu, yang ada dalam alam sadar dan bawah sadar saya sepertinya hanya monoton tentang sesuatu hal yang saat itu saya sebut "BIG PROBLEM". Masalah cinta? Bukan pastinya... ada banyak hal 'complicated dari sekedar CINTA, itu persepsi yang selalu coba untuk saya matangkan hari demi hari.

Saya sering membaca sebuah quotes yang sering dipakai teman-teman saya untuk mengupdate status mereka baik di FB atau di twitter.
Katanya, "big problem is when we think about it too big"

Hidup itu sebenarnya monoton, dalam artian apa yang terjadi dan mungkin akan terjadi akan berjalan terus-menerus sesuai siklus. Ya itulah.. monoton.
banyak hal-hal yang terjadi pada orang lain yang kemungkinan besar juga akan segera terjadi pada kita. Banyak persamaan... mungkin script-nya sama, hanya latarnya yang dimodifikasi hingga terkesan unpredictable...

sesekali, saya merasa memiliki kemampuan lebih dalam memprediksi sesuatu yang mungkin akan terjadi pada hidup saya, hehehe bokis bangettt
dan karena hal itu, saya sering berkata pada diri saya, "tu kan.. Predictable"
semacam bola ajaib yang random, abstrak, dan lebih mengarah pada paranoid, hahahaha mulai ngelanturrrr

beberapa waktu lalu, saya mempopulerkan lagi film -Before u say "i do"- dikalangan terbatas saya yang pastinya sudah populer dimasanya saat saya masih terpesona dengan kharisma mas Shakhrukh Khan.. hihihihi omigot!!!
saya sedikit banyak speechless, "koq bisa gitu?" seperti de-javu.. sepertinya saya pernah memimpikan hal itu, dan begitu gamblangnya ternyata telah diFilmkan dan terbukti sangat memukau...
Terimakasih Tuhan, sudah membimbing jari jemari dan langkah kaki saya untuk akhirnya memilih kepingan CD film itu untuk saya sewa...
bersyukur^^

Beberapa minggu ini saya suka mendengarkan Ost Camp Rock 2 di Playlist Laptop ataupun Hp. "She all or nothing, but my feeling never change........." salah satu lirik lagu duet yang dinyanyikan Demi Lovato dan Joe Jonas. "Why does he try to read my mind, it's not good to psychoanalyze... it's what all of my friends say...."

Oke, sepertinya jari jemari saya sedang mengigau. Jadilah tulisan ini benar-benar random, tanpa alur.. tanpa tema.. dan tanpa makna...

selesai.


4 komentar:

Terimakasih sudah berkunjung dan berkomentar....
Mari saling menginspirasi =)

Back to Top