14

coretan warna-warni 'ajaib'

Rasa rindu itu ajaib. Seajaib aku yang ‘melewatkan’ jam mandi karena terlalu asik melihat-lihat deretan foto dan komen bersama teman-teman *hihihi*  
Facebook, aku memilih untuk tidak akan menon-aktifkan facebook meski aku sudah amat jarang mengupdate status. Kenapa? Beberapa diantara ‘mereka’ ada disana. Facebook masih menjadi tempat asik menyapa dan saling goda dengan ‘mereka’ , sahabatku ^^

Siang tadi aku disapa oleh (Danang) di Facebook, “Rosi Jileek” , itu sapaan khasnya. Tapi entah kenapa aku tidak pernah merasa jelek saat mendengar sapaan itu dari Danang. (melet ke Danang) :p ~ Saat ‘mengobrol ringan sedikit berat’ dengan Danang, aku teringat banyak hal. Entah sampai kapan, tapi yang pasti setiap aku mendengar kata “apa-apaan” pasti yang akan kuingat adalah Danang. Saat kuceritakan ‘sesuatu’ pada Danang, dia lalu bilang ‘kok gak nulis aja? Biasanya kan nulis’. Ah, Danang tau aku banget, tau juga cara membuatku merasa bersalah karena hal yang sama *saduk Danang* :p

 

Ingat Danang otomatis ingat 2 personil lainnya, Abdul dan Har. Ah, trio kwek-kwek :)


(Har) hihihihi, kena protes deh gara2 gak nyeritain soal dirinya disini.  Tiap pak dosen ganteng ngajar, mesti deh hapeku getar-getar, ting tung. Ada beberapa sms, pasti salah satunya dari har ini. "coy, kedip coy.." as always :') Lagu Big Girls dont cry pun, sepanjang tahun 2011 itu lalu spesial di playlistku. Terimakasih Har, aku ingat, itu lagu rekomendasi dari kamu :')

 
(Abdul) Borokokok yang satu ini hampir selalu siap sedia, dan ada untuk d'nip kan :') ~ malem-malem nganterin bakso ke kosku, gara2 perutku yang keroncongan lembur belajar. Ojek online, ah Abdul, aku merindukan itu, sekali :') ~ juga caramu memanggilku, borokokok :)

 

 
Aku kembali berpikir, banyak sekali hal-hal sederhana yang bisa mengingatkanku pada masing-masing dari mereka. Karena, rindu begitu sederhana mengudara ^^

(Uto). Diary berjalanku, jeng jeng jeng! ^^ ~ Saat hati sedang (seperti disebut kebanyakan orang) galau, lalu makan ice-cream, ah pasti langsung bilang ke Uto. Kami berdua sering seperti itu, makan ice-cream sambil berbagi cerita  ~ jogja-jakarta, kemana-mana sering sendiri. Nasib kami diperantauan tidak jauh berbeda :’)

 
 

Seringkali, aku merasa saat salah satu orang terdekat kita ‘merasakan’ atau ‘mengalami’ sesuatu, tak lama kita pun akan ‘merasakan’ atau ‘mengalami’ hal yang sama.

(Tompi). Hemmm… apa sih hal yang membuatku susah inget kamu tom? Nothing  ~ Tapi, kejadian-kejadian ‘memalukan’ akan lebih mengintegrasikan aku dan kamu. Hihihihi *ketawa imut* saat masih ‘muda’ kita ini kan ‘spesialis secret admirer’ ya tom.. ingat obrolan kita beberapa waktu lalu? Tentang rasa cedut2 dihatimu waktu tahu ‘kakak tingkat idolamu’ merid? Huahahahahaha….  *aduh, keceplosan* ;p ~ saat membuka folder2 ‘paparazzi’ itu, salah satu yang pasti kuingat adalah tompi. Saat merindukan ‘masa-masa merindu yang dinikmati sendiri’ . Oh Bagas, Kayla, Brilly…. *kode rahasia*

Jarak antara ingatan dengan kondisi sebenarnya saat dahulu adalah sungguh tipis. Saling menceritakan kembali ‘kejadian-kejadian’ yang diingat saat itu ajaibnya bisa mengembalikan cedut-cedut dihati yang sama. Ingatan dan kenangan memang magis :’)

(Pay). Setiap nonton film ceritanya tentang anak dan orangtua, lalu ada adegan nangis2 gitu (dan akupun nangis) rasanya paling tepat jika sedang nonton bersama Pay. Temanku yang satu ini paliiiiiiiiiiiiing oke dijadikan partner terenyuh2 dalam hal seperti ini. Uwuwuwuwuwu, Pay :*

 

 

(Bertong). Tong, ketahuilah, adek2 mahasiswa yang 1 kos denganku saat ini adalah ‘setipe’ denganmu. Tau dalam hal apa? Eheem, penikmat lagu2 sejenis ‘satu atau dua… pilih aku atau dia yg engkau suka’ yaa.. its so you, tong :* ~ setiap pagi, sore, malam, lalu pagi lagi, aku hampir selalu dengar lagu-lagu semacam itu dikosan ini. Aku punya banyak alasan untuk selalu ingat kamu, sebanyak hal-hal menggelikan yang pernah kita lewati berdua. Ihiiiii…  *cium*


(IRA). Siang tadi, aku makan paha ayam. Setiap kali aku memilih menu paha ayam, aku tidak pernah tidak spontan mengingat Ira. Ah, dia ini kalau di kantin FK pesennya pasti ‘paha ayam’ , memang spesialis paha. Kalimat yang pernah diucapakan Ira bahkan masih kuingat betul. Suatu siang dikantin FK, aku mengamati dia sedang makan, tentu dengan paha ayamnya. Katanya, “Aku kalau dirumah malah bisa sampek bersih say, tinggal tulang2 aja, kalau disini malu gigit2 tulang” Hihihihi :*

 

(Tikom). K-Drama dan K-Pop, tak akan susah mengingat tikom ~ Selain itu, belum ada temanku yang lain yang pernah nyasar ngirim sms yang seharusnya dikirim buatku, malah dikirim ke dosen. Ah, tikom ah ;p ~ Lalu, kalimat ini, “gak tau..” *kode rahasia* ;p

 

 

(Iyaak). Manusia pecinta pisang, aku pun  ~ Setiap kali lewat salah satu toko buah di jogja dengan selalu buanyaaaak buah pisangnya, lalu sedang makan keripik pisang, dan hal-hal lain tentang pisang, ingatan langsung ‘ting-tung’ teringat Tya  ~ amazingnya, saat sedang nulis tentang Tiya ini, mendadak Tiya bbm gitu. *blushing* Jas hujan yang sekarang sudah masuk di jok motor sendiri pun, beberapa hari yang lalu pertama kali pakai jas hujan itu di jogja, Jas hujan yang diantar Tiya beli disaat hujan pula di Malang, sepulang jaga pagi ruang 17 :’) ~ Lalu, spaghetti pizza hut. Dear Tiya, ingat-kan? Aku ingat, kamu aku gunduli kalau lupa :* 

 


 
Karena ‘ikatan’ antara beberapa orang terkadang ajaib :’)

(Nisa). Teman kantor, sahabat berbagi yang dipilihkan Tuhan saat aku benar-benar terasing ditempat baru ~ Nisa bilang, aku ini ‘penghiburnya’ -_-“ entahlah, dia ini mesti ketawa tiap aku ngomong atau berbuat apa. Tak apa, menghibur hati orang yang sedang galau adalah berpahala ;p ~  Nisa adalah mentor belajar motorku di jogja. Hihihi, menghapal jalan, terjun di jalan raya jogja yang ‘amazing’ buat aku yang newbie begini. Alhamdulillah, motorku akan jadi simbol untuk selalu ingat Nisa :) 



(Uki Oppa). Menjadi penghuni baru di jogja tidak menjadi terlalu sulit, ada Uki oppa yang on-WA dan on-DM saat itu  ~ Uki Oppa adalah mentor jarak jauhku, hihihi… Gomawo, Oppa *senyum manis* Setiap jogja hujan, ting-tung langsung keinget mas uki, kenapa? Karena saat pernah mengeluh tentang hujan, mas uki pernah mengingatkan hujan itu membawa berkah, berdoalah. Dan, percakapan itu terjadi pada pagi hari di ulangtahunku, jadi sepertinya akan susah lupa :’) ~ Lalu, Tiap malem jum’at , trus tiap ngeliat galon (tau maksudku kan, oppa? *jambak pipi* ;p)

 
--------------------------------------------------------------------------------------------------
Rindu itu seperti berkirim salam di radio. Saat rindu muncul mengudara, ada baiknya ‘mereka’ tahu  sedang dirindukan. Karena, merindu dan dirindu semestinya mempunyai rasa yang sama untuk manusianya, bahagia 

Ingatan itu istimewa. Seperti yang pernah dipesankan salah seorang guru agama dari sebuah SD, yang juga ibuku, ‘coret-coret buku pelajaranmu dg tinta warna-warni, biar lebih berkesan’ ~ aku anggap, simbol-simbol yang membuatku teringat orang-orang diatas adalah tak jauh berbeda dengan coretan warna-warni dalam bukuku 

Aku penasaran, simbol apa yang membuat orang-orang ‘ting-tung’ ingatannya lalu ke aku. Hihihi, sungguh aku penasaran :’) ~ Apapun itu, betapa indahnya bisa tetap ada di ingatan seseorang, semoga aku termasuk seperti orang-orang yang aku sebutkan diatas, dikenang dan berkesan :’)


14 komentar:

  1. welcome back, rosevioly.
    sudah lama tdk blogging kan? :D

    BalasHapus
  2. mesti pusing deh kepalaku tiap ada komen anonim :p

    Deeren : Yes. Hihihi, udah berdebu banget :)

    BalasHapus
  3. ya mungkin aku memang teman yang dikirimkan Allah untuk menculik gembul "jelek" mu itu untuk membawa dia menjadi "ganteng" huahahahahha.

    BalasHapus
  4. Yooo toh -_____-"
    aku tau, mesti dirimu. Mayak pol.
    *uyel-uyel*

    BalasHapus
  5. akuu gag enekk tohh...huhhh (memalingkan kepala)

    BalasHapus
  6. Sieppp...baru kek i jempoll :tup :tup :tup sukses pisan bu dosen yg akn kuliah lagii.... jadkn memori sbgai pnyemangat....hahaha ( glodakk):angel
    - har -

    BalasHapus
  7. hihihihi... Amiiiiiin... semoga berjalan sesuai rencana.
    semangat juga coy ^^

    BalasHapus
  8. beb..ada satu lagi yang kurang kau masukkan,,,memalukannya saat qt nyari angkot di alun2 malang,,,pengalaman bodoh dan gokil,,,kata2 andalan q saat q g tw jalan " kita cari saja,,,,,"
    ahhhh i miss you beb....cup cup muah muah

    BalasHapus
  9. woooooo, iyaaaa tompi. Tragedi persegi. Huahahahaha
    i miss u too *cium*

    BalasHapus
  10. Bebbbb g tw knp mlm ini q tb2 pingin baca blog mu...tanen pol

    BalasHapus
  11. Bebbbb g tw knp mlm ini q tb2 pingin baca blog mu...tanen pol

    BalasHapus
  12. Dan aq baca lagi malam ini...ya allah...i miss you beb

    BalasHapus

Terimakasih sudah berkunjung dan berkomentar....
Mari saling menginspirasi =)

Back to Top